[PLAY] Cara Promosi Paling Efektif dengan Live Streaming

Live Streaming di Tokopedia PLAY bisa diakses dari mana aja, mulai dari iOS hingga Android. Bisa melalui aplikasi Tokopedia atau aplikasi Tokopedia Seller.

Diperbarui 28 Jul  • Baca 2 menit

Hai Seller, tahukah kamu penonton live streaming meningkat dari waktu ke waktu? Ini bisa menjadi peluang bagimu untuk melakukan promosi, lho. Kabar baiknya, kamu bisa mempromosikan produk andalanmu melalui fitur live streaming di Tokopedia PLAY hingga maksimal 2 jam.

Apalagi, mulai sekarang live streaming Tokopedia PLAY sudah bisa diakses di iOS dan Android (baik aplikasi Tokopedia dan aplikasi Tokopedia Seller).

Penasaran nggak sih apa itu live streaming Tokopedia PLAY? Yuk, simak penjelasannya di bawah ini!

Cara calon pembeli masuk ke live streaming kamu

Calon pembeli bisa menonton live kamu dari 6 halaman ini.

Apa sih, live streaming Tokopedia Play?

Fitur Live Streaming Tokopedia Play adalah fitur siaran langsung dalam bentuk video untuk promosi produk ke calon pembeli di Tokopedia. Video akan ditayangkan di halaman tokomu dan halaman utama Tokopedia PLAY. Followers toko akan mendapatkan notifikasi/pemberitahuan jika tokomu sedang live. Jadi mereka bisa langsung menuju ke halaman live kamu.

Keuntungan promosi live streaming di Tokopedia PLAY

1. Membangun brand awareness

Produk dan toko dikenal lebih banyak pengguna Tokopedia

2. Meningkatkan engagement tokomu

Membuat toko kamu selalu diingat dan dikenal oleh calon pembeli. Mereka juga dapat langsung menuliskan komentar atau bertanya di kolom chat yang disediakan.

3. Meningkatkan penjualan

Penonton dapat langsung membeli produk saat live streaming berlangsung. Kamu dapat menambahkan Voucher Toko dan link produk saat siaran berlangsung.

4. Bisa mengikuti campaign dari Tokopedia PLAY

Khusus untuk toko terpilih dapat mengikuti berbagai campaign menarik dari Tokopedia PLAY. Hubungi RM kamu ya!

*RM= Relationship Manager

Cara masuk ke live streaming Tokopedia PLAY

Gimana sih cara masuk ke halaman PLAY? Temukan ‘pintu masuk’-nya di sini ya:

1. Melalui Aplikasi Tokopedia Seller (Android)

2. Melalui Aplikasi Tokopedia (iOS)

3. Melalui Halaman Tokopedia Seller (Desktop)

Cara mengakses fitur Live Streaming Tokopedia PLAY

Perlu Seller ketahui, sebelum memulai live streaming, pastikan aplikasi Tokopedia dan aplikasi Tokopedia Seller kamu sudah dengan versi terbaru. Update sekarang ya!

Baca juga:

Untuk pengguna iOS, pdate iOS kamu hingga versi 2.169 agar bisa melakukan live streaming di Tokopedia PLAY.

Setelah selesai melakukan live streaming, kamu bisa menyimpan video agar dapat ditonton kembali oleh calon pembelimu.

Mudah kan Seller? Jangan lupa juga ingatkan followers-mu untuk update aplikasi Tokopedia ke versi terbaru agar bisa menonton tayangan live streaming-mu. Caranya, post informasi mengenai live streaming kamu di media sosial dan infokan tanggal serta jam tayangnya, lalu arahkan mereka untuk buka profil tokomu agar dapat mengakses tayangan live streaming.

Sekarang, sudah siap untuk ikutan live streaming? Yuk cobain fitur live streaming sekarang!

Yuk, cari tahu lagi!

Fitur Live Streaming

Akses di Tokopedia Seller App

Apakah informasi ini membantu?

Artikel Terkait

Perlu bantuan lebih lanjut?

© 2009-2023, PT Tokopedia | Syarat & ketentuan | Hak Kekayaan Intelektual