Tingkatkan Penjualan Online dengan Teknik Cross-Selling dan Upselling

Teknik Cross Selling dan Upselling – Banyak metode atau …

Diperbarui 06 Apr  • Baca 2 menit

Teknik Cross Selling dan Upselling – Banyak metode atau teknik dalam menjalankan bisnis digunakan sebagai strategi penjualan. Tak terkecuali teknik cross selling dan upselling. Kedua teknik ini sering digunakan oleh marketer untuk memaksimalkan penjualan, tidak hanya pada bisnis offline namun juga bisnis online. Sebetulnya apa itu teknik cross selling dan upselling? Mari bahas satu persatu.

Teknik Cross Selling

Cross selling adalah teknik yang umumnya dilakukan untuk memaksimalkan penjualan online dengan cara memikat konsumen agar melengkapi produk awal yang akan dibeli dengan produk yang dapat melengkapinya. Secara lebih sederhana, cross selling ini dilakukan ketika konsumen menginginkan suatu produk, kemudian penjual menawarkan produk yang berbeda untuk melengkapi produk yang sebelumnya. Contohnya, ketika kamu membeli keluaran terbaru, kemudian si penjual merekomendasikan kamu seperti tambahan , atau bahkan untuk menyimpan data.

Teknik Upselling 

Selanjutnya, upselling juga kerap dilakukan sebagai strategi penjualan. Upselling adalah teknik yang umumnya dilakukan untuk memaksimalkan penjualan online dengan merekomendasikan produk yang memiliki nilai jual lebih tinggi disertai kompensasi berupa manfaat tambahan. Singkatnya, teknik upselling mendorong konsumen untuk membeli produk satu kelas di atas produk yang akan dibeli pembeli. Contohnya, ketika kamu ingin membeli smartphone dengan RAM 2GB harga Rp 4.000.000, tapi si penjual justru merekomendasikan kamu smartphone lain yang memiliki RAM 3GB dengan harga Rp 4.500.000 saja.

Agar kedua teknik ini berhasil digunakan sebagai strategi penjualan, sebagai pemilik usaha kamu harus memperhatikan beberapa faktor nih. Diantaranya berikut ini.

Teknik Cross-Selling dan Upselling Untuk Maksimalkan Penjualan Online

  • Kenali Konsumen

Untuk memaksimalkan penggunaan teknik cross selling maupun upselling, kamu harus mengenali pembeli. Pada penjualan online, kamu bisa menerapkan rangkaian daftar “Barang Terkait” atau “You Might Also Need…” di laman online shop kamu. Bagian ini berisi produk yang relevan dan populer yang sering dilihat konsumen. Dengan menerapkan cara ini diharapkan nantinya konsumen akan tertarik untuk menambah produk pelengkap ke dalam keranjang mereka.

  • Tentukan Harga yang Sesuai

Pastikan produk yang kamu tawarkan memiliki nilai jual yang sesuai. Maksudnya, jangan sampai kamu menjual produk yang biaya produksinya tidak sebanding dengan harga yang kamu tawarkan. Perhatikan untung dan rugi yang seimbang agar tidak memberatkan konsumen mu. Bila perlu berikan promo secara berkala agar konsumen tertarik pada produk yang kamu tawarkan. Semisal, berikan biaya  atau deals of the day pada online shop yang kamu miliki.

Baca juga:

  • Kelola Homepage Online Shop

Gunakan pendekatan dengan merekomendasikan produk yang ada di online shop kamu kepada pembeli. Untuk menyiasatinya, kamu bisa menggunakan halaman homepage dengan membuat desain atau daftar produk yang sesuai untuk pembeli kamu. Tampilkan juga special offers dari produk yang kamu sedang promosikan. Namun, tentu jangan buat halaman homepage kamu jadi tidak enak dipandang dan membuat pembeli malas berbelanja. 

  • Respon Konsumen Tepat Waktu

Ketika mengelola usaha online, meski tidak terikat dengan ruang namun kamu harus serba cepat merespon konsumen yang akan membeli produk kamu. Kecenderungan konsumen untuk membeli produk yang kamu tawarkan adalah seller yang cepat merespon jika konsumen menanyakan ketersediaan produk yang kamu jual.

Baca juga:

Dari penjelasan mengenai teknik cross selling dan upselling ini, kamu bisa menerapkan teknik ini untuk memaksimalkan penjualan online. Penerapan teknik ini dapat digunakan dalam tampilan halaman produk juga pada halaman checkout. Meningkatkan penjualan pada bisnis online memang harus memiliki strategi penjualan yang matang. Jangan takut pula untuk merencanakan perkembangan bisnis online shop yang kamu miliki agar tercipta peningkatan kekuatan bisnis yang kamu jalankan.

Belum punya toko? Buka toko sekarang dan wujudkan impian berbisnismu dengan !

Apakah informasi ini membantu?

Artikel Terkait

Perlu bantuan lebih lanjut?

© 2009-2024, PT Tokopedia | Syarat & ketentuan | Hak Kekayaan Intelektual